Senin, 11 April 2011

Ya Rahman


Pagi-pagi habis kehujanan dalam perjalanan masuk kerja. langsung aja nulis yang di bawah ini...

Allah mempunyai sifat Ya Rahman yang berarti Yang Maha Pemurah.

Mari kita berdoa dengan asmaul husna...
"Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan makhluk yang diciptakan-Nya, dan dari kejahatan apa yang turun dari langit, dari kejahatan yang naik ke langit, dan dari kejahatan fitnah malam dan siang serta dari setiap jalan kejahatan kecuali jalan yang menghantarkan pada kebaikan wahai zat yang Maha Pengasih" (HR. Ahmad No. 14913, 14914 Kitab Musnad al-Makkiyin, Bab Hadits Abdurahman bin Khanbasiy, dan dalam As-Silsilah as-Shahihah No. 840).

"Wahai Tuhan yang Maha Rahman, Tuhanku Yang Maha mencurahkan kasih sayang kepada seluruh alam raya. Wahai Tuhan Yang Engkau cakup segala sesuatu dengan rahmat dan pengetahuan. Rahmat-Mu nyata pada setiap butir wujud di alam raya ini. Kami tidak melihatnya kecuali sekelumit. Ya Allah, kami membaca tanda-tanda Rahmat-Mu yang menjadikan kami tertarik menuju kehadirat-Mu serta menenangkan hati kami dengan kekuasaan kasih sayang-Mu. Maka ya Allah, perlihatkanlah hati kami pada cahaya keadilan-Mu serta keagungan anugerah-Mu, wahai Ya Rahman, Tuhan Yang Maha Pemurah."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar