Minggu, 27 Maret 2011

Suara Ketikan Di Tengah Malam

Sudah dua hari ini saya begadang hingga pagi hari. Begadangku ini tidak karena main komputer, baca buku atau sebagainya. Saya begadang karena jadwal kerjanya pada sift malam. Depan komputer dan berkacamata tangan selalu di atas keyboard, untuk menekan beberapa huruf menuju kelink-link yang diinginkan.

Di kesendirianku ini membuat saya ingin mengetahui segala sesuatu yang ada di dunia maya ini. Banyak hal yang bisa di dapat ketika kita berada di depan komputer. Apalagi ada line-nya untuk mengakses internet. Hanya suara ketikan keyboard dan alunan lagu Kitaro yang menunjukkan aktifitasku di malam hari.


Diluar sana bunyi kendaraan yang berlalu lalang mulai sepi. Bunyi tokek yang berada di belakang pintu kadang-kadang bunyi dengan keras. Aktifitas dalam keseharian dalam bekerja hanya duduk dan melayani orang yang datang di tempat ini. Senyum sapa selalu kami berikan kepada mereka, berharap agar mereka senang berada ditempat ini.


Perlu diketahui juga ketika bekerja di malam hari rasa capeknya memang bukan main. Pegel-pegel yang kurasakan di badan, haus laper sudah membaur dalam segala aktifitasku. Hanya dengan berusaha dan yakin bahwa apa yang kita lakukan hari ini akan bermanfaat kelak dan semoga apa yang menjadikan cita-cita kita dapat cepat terwujud dengan baik. Amin

Heru Cahyono, Mahasiswa Fakultas Dakwah UIN SUKA Yogyakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar